Touring MOTSEC [Motor Senon Community] Tahun 2012


Sudah sekian lama aku nggak ngeblog, sudah banyak yang ingin aku tulis sebenarnya, tapi rasa malas selalu menang dalam diriku… hehee.
sebenarnya aku udah lama banget pengin share foto-foto Komunitas MOTSEC tapi baru kali ini bisa kesampaian. MOTSEC [Motor Senon Community] adalah sebuah perkumpulan muda-mudi di desa Kaliwungu Kidul Kali (selatan kali) di desaku, tapi anggotanya bukan hanya dari Kidul Kali saja, banyak dari dukuh lain yang ikut meramaikan acara-acara yang kami lakukan,,,, aku sebagai salah satu anggota MOTSEC sangatlah bangga, sangatlah kagum kepada semua anggotanya. Kekompakan, solidaritas, rasa tanggung jawab, blakasutha, guyub rukun adalah menjadi pedoman kami. MOTSEC yang tidak begitu banyak anggotanya, bukan hanya mengadakan touring saja, di tahun yang kedua bisa menggalangkan dana yang nominalnya cukup besar untuk melakukan kegiatan sosial, kegiatan untuk semua masyarakat Kidul Kali. Semoga MOTSEC di tahun-tahun yang akan datang bisa menjadi lebih baik, bisa menjadi lebih bermanfaat buat semua masyarakat Kidul Kali dan sekitarnya,,,, bisa menunjukan kepada semua orang bahwa MOTSEC bukan komunitas motor yang suka urak-urakan. Salam MOTSEC….. “BLAKASUTHA GUYUB RUKUN”

Sedikit foto-foto waktu touring di Pantai Widara Payung, Benteng Vander Wijk, dan Waduk Sempor :

Slideshow ini membutuhkan JavaScript.

MOTSEC MAKIN JAYA AMIIN

Posted on 16 November 2012, in Uncategorized. Bookmark the permalink. Tinggalkan komentar.

Tinggalkan komentar